Latest News

Sunday, January 24, 2016

Perbedaan Pandangan KRISTEN dan UNITARIAN tentang: Allah,Yesus Kristus,Alkitab,dan Dosa


6 – Perbedaan Pandangan KRISTEN dan UNITARIAN tentang: Allah,Yesus Kristus,Alkitab,dan Dosa

ALLAH
Kristen
Percaya bahwa Allah dinyatakan dalam Alkitab sebagai Bapa, Anak dan Roh Kudus – Sang Tritunggal (Mat. 3:13-17; 28:19; II Kor. 13:14)
Unitarian
Percaya bahwa “Allah adalah esa”. Mereka menyangkal ajaran Tritunggal. Mereka juga menyangkal bahwa Allah adalah Tuhan yang berpribadi dan memakai istilah “Allah” untuk proses hidup alam dan hati nurani yang ada dalam umat manusia.

ALKITAB
Kristen
Percaya bahwa Alkitab dilhamkan Allah dan satu-satunya otoritas da pedoman iman Kristen (II Tim. 3:15-17; II Pet. 1:19-21; I Tes. 2:13)
Unitarian
Percaya bahwa Alkitab adalah kumpulan “mitos dan legenda” dan tu;isan filosofis. Mereka menyangkal otoritas dan ketepatan Alkitab.

YESUS KRISTUS
Kristen
Percaya bahwa Kristus adalah Allah, satu dari Tritunggal-Allah sendiri. Kristus sendiri sering menyatakan diriNya sebagai Allah (Yoh. 8:58; 8:12-30)
Unitarian
Percaya bahwa KeAllahan Yesus sama dengan setiap orang. Mereka menyangkal ajaran Tritunggal dan Ketuhanann Yesus.

DOSA
Kristen
Percaya bahwa manusia membawa sifat dosa dan hanya ada satu jalan melepaskan diri dari sifat dosa yaitu iman oleh kasih karunia Allah (Ef. 2:8,9; 4:20-24)
Unitarian
Percaya bahwa manusia pada dasarnya baik dan dapat menyelamatkan dirinya sendiri dengan memperbaiki diri – “penebusan watak”

Sumber:
HIDUP dan KESAKSIAN
PERSEKUTUAN PEMBACA ALKITAB
Jl. Cempaka Putih Tengah II/1 Blok D-8

Jakarta - 10510

No comments:

Post a Comment

Tags